Jurpolnews.Karawang, Jabar – Dalam mencegah dan mengantisipasi Gukamtibmas, Jajaran unit sabhara Polsek Rengaddengklok, Polres Karawang, Polda Jabar. terus giat melaksanakan kegiatan Patroli Presisi Karawang Terpadu (PREKAT)
Rabu malam (28/06/2023) Pukul.22.30 Wib
Kegiatan Patroli Prekat malam hari yang dilaksanakan Aipda Pandu Triswana dan Aipda Auden menyisir jalan raya proklamasi dan bekas terminal lama wilayah hukum Polsek Rengasdengklok
Kapolres Karawang, Polda Jabar AKBP Wirdhanto HadicaksonoSH.,S.IK.,M.Si melalui Kapolsek Rengasdengklok Kompol Yuswandi.SH.,MH menjelaskan, patroli Prekat dilaksanakan untuk mencegah dan antisipasi kejahatan 3C, aksi tawuran dan tindakan premanisme
“Patroli Prekat yang dilaksanakan anggota unit sabhara dalam rangka mencegah dan antisipasi adanya kejahatan C3, Curat, Curas, Curanmor, aksi tawuran dan tindakan premanisme terutama yang sering terjadi malam hari”Kata Kapolsek. Kamis (29/06/2023)
Kapolsek menandaskan, Polri senantiasa berupaya memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat dari adanya gangguan Kamtibmas
“Kami hadir ditengah – tengah masyarakat sebagai wujud pelayanan Polri kepada masyarakat dalam memberikan perlindungan dari gukamtibmas, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman begitupun situasi kamtibmas tetap kondusif”, ujarnya
Kapolsek berharap, masyarakat untuk dapat berperan aktif membantu tugas kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban
“Diharapkan kepada masyarakat agar dapat bejerjasama dengan kepolisian dalam menjaga kamtibmas, jika ada sesuatu yang mencurigakan, harap segera laporkan ke nomor WhatsApp Lapor Pak Kapolres maupun Lapor Pak Kapolsek”,Tutup Kapolsek
Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono