Jurpolnews.KOTABARU KARAWANG – Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat kembali menggelar kegiatan Jumat Berkah dengan membagikan paket sembako kepada warga kurang mampu di Desa Pangulah Utara Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang, Jumat pagi (17/05/2024).
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. bersama anggota Polsek Kotabaru dan dari Pihak Perusahaan PT. Cikampek Mulya Abadi.
Kapolsek mengatakan, kegiatan Jumat Berkah merupakan salah satu bentuk kepedulian Polsek Kotabaru dan pihak perusahaan yang berada di wilayah hukum Polsek Kotabaru terhadap masyarakat yang kurang mampu.
“Kegiatan ini merupakan bentuk rasa syukur sekaligus sebagai salah satu bentuk kepedulian Polri dan perusahaan kepada masyarakat,” ungkap Kapolsek.
Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 20 paket sembako dibagikan kepada warga kurang mampu di Desa Pangulah Utara.
Selain itu, Dalam kegiatan tersebut Kapolsek juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat.
Masyarakat yang menerima paket sembako dari Kapolsek Kotabaru mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas kegiatan tersebut. Mereka merasa senang dan bersyukur karena mendapatkan perhatian dari Kapolsek Kotabaru dan jajarannya serta perusahaan.
“Terima kasih banyak Pak Kapolsek, ini sangat bermanfaat. Kami berdoa semoga Bapak Kapolsek dan jajarannya serta perusahaan PT. CMA selalu sukses dan amanah dalam mengayomi masyarakat,” ujar salah seorang warga penerima paket sembako.
Kegiatan Jumat Berkah ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh Polsek Kotabaru setiap bulannya.
Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan kepada masyarakat yang kurang mampu dan sekaligus untuk meningkatkan kedekatan Polri dengan masyarakat.
Polsek Kotabaru_Iptu Suherlan
Polres Karawang_AKBP H Wirdhanto Hadicaksono