Jurpolnews.Tia Setiawati, S.Kp.,M.Kep.,Ns.Sp.An Rektor Universitas ‘Aisyiyah Bandung mengapresiasi program pemkot Bandung, Atas dilaksanakannya penandatangan perjanjian kerjasama antara pemerintah kota dengan seluruh perguruan Tinggi yang ada dikota Bandung di Pendopo Balai Kota Bandung Kamis 14 Nopember 2024 Yang dihadiri oleh Pj.Walikota dan jajaran terkait.
Mengenai partisipasi pengelolaan sampah serta komitmen penghijauan lahan kritis,tentunya,’Aisyiyah yang merupakan bagian Muhammadiyah sudah punya program pengelolaan sampah yang diorganisir,salahsatunya pengolahan sampah di di Amal usaha ‘Aisyiyah Boarding school.
Salah satu sekolah kami disitu sudah dilakukan pemilahan sampah mulai dari plastik dan lainya sampai ke organik yang tujuannya untuk menekan jumlah sampah Organik. Jadi RTL kami sih untuk kampus kampus kami itu sudah dilakukan pemilahan sampah walau hanya sebatas pemilahan saja.
Rencana kedepanya lanjut ibu yang selalu mengenakan hijab ini melakukan upaya pengolahan sampah organik dengan pengembangan magot, Karena kita sudah punya cikal bakalnya peternakan magot walau masih dalam sekali kecil, sekali produksi bisa satu atau dua kilo pungkasnya.
Kamipun sudah melakukan kerjasama dengan mengadakan pelatihan pengelolaan magot,pemilah sampah salah satunya dengan Cijagra kalau yang mandiri kita bekerja sama dengan pengusaha yang memang membutuhkan magot. (Red)