Simak Imbauan Kapolsek Telukjambe Timur, saat Hadiri Rapat Minggon Kecamatan

oleh -15 Dilihat
oleh

Jurpolnews.Polres Karawang – Kapolsek Telukjambe Timur AKP Iis Puspita, SH., MH bersama unsur Muspika menghadiri Rapat Minggon Tingkat Kecamatan, yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Telukjambe Timur, Karawang, Jawa Barat, Rabu (13/8/2024).

Kapolres Karawang Polda Jabar AKBP Edwar Zulkarnain, SIK., SH., MH melalui Kapolsek Telukjambe Timur AKP Iis Puspita, SH., MH menyampaikan, bahwa pihaknya menjalankan program-program yang sudah diarahkan pimpinan, melalui kegiatan yang bersifat pelayanan dan perlindungan terhadap masyarakat.

Dalam sambutannya, Camat Telukjambe Timur, M. Saefulloh mengatakan, rapat minggon hari ini dipadukan dengan sosialisasi dan edukasi pajak kendaraan bermotor.

“Rencana hari ini kita akan Gladi Upacara 17 Agustus bagi anggota dari Polsek, Koramil dan kecamatan yang sudah ditunjuk agar dapat hadir mengikutinya,” ujar Camat.

Seperti yang diketahui, pihak Muspika akan melaksanakan kegiatan perlombaan. Kemudian tanggal (16/8) rencananya akan ada kegiatan Gerak Jalan Santai. Ia pun meminta bantuan dari Polsek dan Koramil untuk melakukan pengamanan jalur demi kelancaran kegiatan.

“Untuk Upacara 17 Agustus yang semula akan dilaksanakan di Lapangan Ponpes Sumber Barokah, beralih ke Lapangan Sepak Bola di Desa Pinayungan,” imbuhnya.

Si sisi lain, Kapolsek Telukjambe Timur, AKP Iis Puspita, AH., MH menambahkan, pihaknya sudah melakukan pemasangan spanduk imbauan mengenai kejahatan maupun peredaran obat terlarang melalui para Bhabinkamtibmas.

“Mari kita saling bertukar informasi dan saling mengawasi, jangan sampai para pemuda generasi kita terlibat tawuran serta tindak kriminalitas,” tegas Srikandi Polri itu.

Kapolsek tak lupa mengimbau kepada masyarakat, mohon untuk diaktifkan kembali keamanannya di wilayah desa masing-masing, khususnya Curanmor di wilayah Telukjambe Timur meningkat, dengan sasaran kos-kosan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *